BOLASTYLO.COM - Pemain Timnas Prancis, Ousmane Dembele mengaku siso akan menghentikan Lionel Messi di final Piala Dunia 2022.
Ousmane Dembele dan para pemain Timnas Prancis akan segera melakoni pertandingan final Piala Dunia 2022.
Di laga final Piala Dunia 2022 ini, skuad Les Blues akan berhadapan dengan Timnas Argentina di Lusail Stadium, Doha, Qatar pada Minggu (18/12/2022) malam WIB.
Baca Juga: Final Piala Dunia 2022 - Griezmann Akui Bakal Sulit Terjang Lionel Messi Cs
Pertarungan ini juga menjadi momen penting bagi Ousmane Dembele, di mana ia dipertemukan kembali dengan Lionel Messi yang pernah menjadi seniornya di Barcelona.
Saat itu, Dembele menyebut Messi sebagai sosok yang sangat ramah kepada para pemain muda.
Tak sampai disitu, mantan pemain Borussia Dortmund ini juga menilai jika Messi merupakan sosok pesepak bola yang tak pelit ilmu.
"Saya tiba (di Barcelona) saat berusia 20 tahun dan ingin melakukan segalanya sendiri," kata Dembe dilansir dari Metro.
Baca Juga: Piala AFF 2022 - Pelatih Filipina Sebut Indonesia Calon Kuat Juara
"Dia (Lionel Messi) memberi saya ketenangan, dia mengajari kapan harus menggiring dan kapan harus melakukan operan," ungkapnya.
"Ketika di dalam ruang ganti, dia sangat sederhana, dia cinta dengan pemain-pemain muda," tutur Dembele.
"Saya terbiasa duduk di sampingnya di ruang ganti dan dia banyak memmabantuku."
Meski sudah mendapatkan sejumlah ilmu dari Lionel Messi di masa lalu, Ousmane Dembele bertekad untuk menghentikan Lionel Messi di partai final Piala Dunia 2022 nanti.
"Kami harus berusaha agar dia menyentuh bola sesedikit mungkin karena dia sangat berbahaya," jelasnya.
Baca Juga: Harapan Karim Benzema Bermain di Final Piala Dunia 2022 Ambyar?
Source | : | Metro.co.uk |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR