Tangis Wanda Nara Turut Iringi Kegagalan Inter Milan di Liga Champions 2018

Aziz gancar Widyamukti Kamis, 13 Desember 2018 | 16:33 WIB
Mauro Icardi dan Wanda Nara (The Sun)

BolaStylo.com - Istri Mauro Icardi, Wanda Nara merasakan kesedihan mendalam setelah mengetahui Inter Milan gagal melaju ke babak 16 besar Liga Champions 2018.

Wanda Nara tak mampu membendung kesedihannya ketika kiprah Inter Milan di Liga Champions 2018 harus berakhir.

Inter Milan terdepak dari Liga Champions setelah ditahan imbang 1-1 melawan PSV Eindhoven di Giuseppe Meazza, Rabu (12/12/2018) dinihari WIB.

Hasil imbang ini otomatis membuat Inter Milan harus meninggalkan pentas Liga Champions karena kalah gol tandang dari Tottenham Hotspur.

Baca Juga : Penjelasan Cristiano Ronaldo soal Rumor Rencana Pernikahan dengan Georgina Rodriguez

Pada saat yang bersamaan, Tottenham Hotspur mampu mengimbangi permainan Barcelona dengan menahan imbang 1-1.

Alhasil, tim yang diperkuat Mauro Icardi itu harus finis di peringkat tiga Grup B dengan raihan delapan poin.

Rasa sedih atas kekalahan ini ternyata tidak hanya dirasakan oleh para pemain Inter Milan saja.

Baca Juga : Cristiano Ronaldo Ungkap Tiga Rahasia agar Sukses Membentuk Tubuh yang Kuat

Dilansir dari Daily Mail, istri Mauro Icardi, Wanda Nara yang menyaksikan pertandingan langsung di Giuseppe Meazza turut meluapkan kesedihannya.

Wanda Nara tertangkap kamera tengah menangis setelah mengetahui Inter Milan harus tersingkir dari Liga Champions.

Wanita 32 tahun ini dikenal sebagai sosok yang memiliki hubungan kuat dengan dunia sepak bola Italia.

Sebelumnya, Wanda Nara pernah menikah dengan Maxi Lopez, pesepak bola yang pernah memperkuat Sampdoria, AC Milan, Catania, dan Napoli.

Semenjak menikah dengan Icardi, Wanda Nara sempat menjadi perbincangan publik karena pernyataannya yang mengkritik bintang Juventus, Cristiano Ronaldo.

Baca Juga : Lebih Hebat dari Sang Ayah, Cristiano Ronaldo Junior Raih Trofi Pertamanya di Juventus

Wanda Nara mengklaim bahwa Mauro Icardi adalah pesepak bola yang saat ini setara dengan Cristiano Ronaldo.

"Icardi setara dengan Ronaldo. Dia memainkan tiga pertandingan lebih sedikit dari Cristiano Ronaldo, itulah sebabnya dia mengoleksi lebih sedikit gol," ujarnya dikutip dari Daily Mail.



Source : Daily Mail
Penulis : Aziz gancar Widyamukti
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan