Pegawai Liverpool Diliburkan Tetapi Mendapat Gaji 100 Persen!

Eko Isdiyanto Minggu, 5 April 2020 | 07:06 WIB
Mohamed Salah dan Sadio Mane berusaha saling berjabat tangan usai terciptanya gol penyeimbang kedudukan kala Liverpool melawan Bournemouth di Stadion Anfield, Sabtu (7/3/2020). (TWITTER.COM/LFC)

BolaStylo.com - Dampak virus corona yang melanda Eropa, Liverpool liburkan para karyawan namun tetap memenuhi kewajiban membayarkan gaji penuh.

Imbas virus corona di Inggris membuat klub raksasa Premier League, Liverpool meliburkan seluruh karyawan mereka.

Sebagian karyawan yang bekerja di klub Liverpool bakal dirumahkan oleh pihak klub, namun mereka tetap mendapatkan hak berupa secara penuh.

Kebijakan ini diambil tak lepas dari ditundanya Liga Inggris 2019-2020 yang ditunda hingga waktu yang tak ditentukan sebagai dampak dari virus corona di Inggris.

Pengumuman mengenai kebijakan langsung dibagikan Liverpool melalui laman resmi klub, nantinya karyawan akan mendapat 100 persen gaji mereka.

Baca Juga: Bertambah! Wakil Presiden Barcelona Positif COVID-19 atau Virus Corona



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan