BolaStylo.com - Tren bersepeda sedang marak saat ini, namun para pria dibayang-bayangi kekhawatiran bahwa olahraga ini bisa memengaruhi kesehatan reproduksi.
Kekhawatiran bersepeda bisa memengaruhi kesehatan reproduksi dirasakan bagi para pria yang suka bersepeda dan sedang promil atau program kehamilan.
Meski demikian bersepeda dapat memengaruhi kesehatan reproduksi pria masih dalam perdebatan, bahkan hal ini dianggap mitos.
Namun sebelum itu, ada baiknya untuk mengetahui apa saja manfaat bersepeda bagi kesehatan pria.
Dilansir BolaStylo.com dari BBC, riset di tahun 2018 menunjukkan bahwa bersepeda bermanfaat bagi kardiovaskuler, alias mencegah penyakit jantung dan stroke.
Baca Juga: Mimpi Lewandowski Main Bareng Cristiano Ronaldo Pupus Hanya Karena Ini
Ditambah studi yang dirilis Journal of Urology menyebutkan bahwa seseorang yang gemar bersepeda jarang mengeluhkan masalah persendian.
Sementara itu, kekhawatiran akan bersepeda yang bisa memengaruhi kesehatan reproduksi berasal dari sebuah penelitian di tahun 2011.
Melansir Guardian, para peneliti dari Norwegia menganilisi 160 pria yang baru saja selesai mengikuti tur sepeda jarak jauh.
Hasil penelitian tersebut menyebutkan satu dari lima pria mengalami kondisi mati rasa pada penisnya.
Baca Juga: Persiapan Persib Bandung Jika Liga 1 2020 Kembali Dimulai September
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |