Hubungan Memanas, Shin Tae-yong: Saya Tak Ingin Ribut dengan PSSI!

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 21 Juni 2020 | 17:48 WIB
Manajer pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dan asistennya Indra Sjafri (DOK.PSSI.ORG)

Dia mengatakan, bahwa dia saat ini hanya ingin fokus melatih.

"Media lokal memberitakan bahwa saya berkonflik dan berselisih dengan federasi (PSSI). Bukan itu yang terpenting," kata Shin Tae-yong, dikutip dari BolaStylo.com dari mk.co.kr.

Baca Juga: Soal Nasib Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Pengamat: Mundur atau Dipecat

"Itu tidak penting. Akan tetapi, tidak terlalu banyak orang Indonesia yang ingin meningkatkan kemampuan tim sepak bola mereka untuk mencapai hasil maksimal," ujarnya.

Shin Tae-yong menambahkan, dia tak keberatan melatih di mana pun meski awalnya kekeh membawa timnas U-19 Indonesia ke Korea Selatan.

"Saya berencana untuk membawa tim nasional di bawah usia 19 tahun ke Korea Gyeongju dan melatihnya, tetapi saya ingin berlatih di mana pun berada," katanya.

Baca Juga: Shin Tae-yong Terancam Dipecat PSSI, 2 Nama Familiar Jadi Opsi Pengganti?

Shin Tae-yong direkrut PSSI dengan kontrak durasi panjang selama empat tahun untuk menangani timnas Indonesia dari berbagai level.

Salah satu target yang harus dipenuhi pelatih berusia 51 tahun itu membuat timnas U-19 Indonesia tampil memukau di Piala Dunia U-20 2021.



Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan