Berpisah dengan Liverpool, Adam Lallana Nangis Cerita Soal Jordan Henderson

Rara Ayu Sekar Langit Sabtu, 25 Juli 2020 | 07:43 WIB
Gelandang tengah milik Liverpool, Adam Lallana, yang bakal dilepas pada akhir musim 2019-2020. (TWITTER.COM/ANFIELDEDITION)

"Dia mengalami beberapa cedera dan dia bersama saya dan saat-saat gelap saya, cedera. Bukan hanya mengalahkan momen gelap ini," ujar Lallana.

Namun bagi Lallana, cedera adalah yang akan terus terjadi bagi pemaon sepak bola.

Hal yang harus dilakukan adalah tetap bekerja keras dan melakukan pekerjaan dengan baik.

"Itu akan menjadi pertempuran konstan bagi para pemain Liga Premier sepanjang karier sepakbola karena Anda hanya mencari jawaban - cobalah lebih keras, lakukan ini, lakukan itu. Tidak ada yang menjamin kebugaran, Anda harus tetap bekerja dan melakukan pekerjaan Anda," tutur Lallana.

Melihat perjuangan dan rasa tanggung jawab Henderson, Lallana merasa rekannya itu memang pantas menjadi kapten tim.

"Karena itulah dia layak mendapatkan ini lebih dari siapa pun. Dia pantas menjadi kapten Liverpool yang memegang empat trofi dalam satu musim lebih dari siapa pun dan tidak ada yang bisa mengambilnya darinya," kata Lallana.

Dia pun merasa bersyukur bukan hanya menjadi sebatas teman bagi Hendeson namun menjadi rekan setim.

"Menjadi bukan hanya temannya tetapi rekan setimnya, tidak ada yang membuatku lebih bahagia," ujar Lallana.

Baca Juga: Liverpool Angkat Trofi Liga Inggris, Butuh 7 Tahun untuk Ganti Warna Pitanya!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : TalkSPORT
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan