Krisis Barcelona dengan Lionel Messi Seret Real Madrid ke Zona Rawan

Reno Kusdaroji Jumat, 28 Agustus 2020 | 11:30 WIB
Lionel Messi, Luis Suarez, dan Frenkie de Jong tampak tertunduk lesu usai Barcelona tersingkir tragis dengan skor telak 2-8 dari Bayern Muenchen di babak perempat final Liga Champions 2019-2020. (TWITTER.COM/NEWSFEEDGH_)

BolaStylo.com - Mantan Presiden Real Madrid, Calderon menilai krisis yang dialami Barcelona dengan rumor hengkangnya Lionel Messi menyeret dampak buruk ke timnya.

Mantan Presiden Real Madrid, Jose Ramon Calderon Ramos ikut bersimpati dengan keadaan krisis yang dialami rival abadi mereka, Barcelona saat ini.

Seperti yang diketahui, krisis di Barcelona mengalami puncaknya setelah kekalahan 8-2 yang memalukan dari Bayern Muenchen di perempat final Liga Champions.

Alhasil, struktur dalam badan organisasi Barcelona mengalami perombakan usai mengakhiri musim 2019-2020 tanpa gelar juara.

Quique Setien didepak dari kursi kepelatihan dan digantikan oleh Ronald Koeman, sedangkan Ramon Planes dipromosikan guna menggantikan posisi Eric Abidal sebagai Direkrut Olahraga Barca (Sekretaris Teknis Tim Utama).

Tak berehenti di situ, kini Barcelona harus siap menghadapi kemungkinan ditinggal Lionel Messi menyusul pengajuan surat resign resminya pada Selasa (25/8/2020).

Selain bersimpati, Calderon melihat krisis Barcelona dapat menyeret Real Madrid ke zona rawan pada musim depan jika tidak segera teratasi.

Baca Juga: Pemilik Nomor 10 Liverpool Bakal Jadi Lionel Messi Baru di Barcelona?



Source : express.co.uk
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan