Demi Khabib Vs McGregor 2, Presiden UFC Menggali Mimpi Abdulmanap yang Dibawa Mati

Reno Kusdaroji Rabu, 13 Januari 2021 | 16:15 WIB
Sesi staredown antara Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor menjelang UFC 229. (TWITTER)

Namun nyatanya, ambisi tersebut telah dikubur Khabib Nurmagomedov sendiri saat menyatakan pensiun pada UFC 254.

Usai mengalahkan Justin Gaethje pada UFC 254, Khabib menyatakan pensiun karena telah berjanji kepada ibunya untuk tak bertarung lagi setelah ayahnya meninggal.

Khabib berjanji pertarungannya melawan Justin Gaethje merupakan duel terakhirnya.

Hal ini dipertegas dengan perkataan petarung kelas ringan lainnya, Charles Oliveira yang pernah mengklaim Khabib bersumpah di atas makam ayahnya untuk tidak bertarung lagi.

Baca Juga: Sebut Dustin Poirier Petarung Level Bawah, Conor McGregor Hanya Butuh 1 Menit Menghancurkannya

Abdulmanap (kiri), Ayah Khabib Nurmagomedov Meninggal Dunia Karena COVID-19 dan Komplikasi

Selain itu, mendiang Abdulmanap sejatinya ingin putranya mengakhiri kariernya dengan rekor 30-0 untuk melawan seorang legenda UFC, Georges St-Pierre.

Sementara Georges St-Pierre sendiri setelah menyatakan pensiun pada akhir 2017 tak pernah diperbolehkan Dana White untuk bertarung secara profesional kembali.

Meskipun menyeret mimpi almarhum Abdulmanap yang telah terkubur, nampaknya Dana White perlu cara lain untuk membawa Khabib keluar dari zona pensiunnya.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : bjpenn.com,mirror.co.uk
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan