Dikira Bergizi, Konsumsi Telur dengan 5 Makanan Ini Justru Sebabkan Masalah Kesehatan

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 21 Februari 2021 | 19:05 WIB
Dikira Bergizi, Konsumsi Telur dengan 5 Makanan Ini Justru Sebabkan Masalah Kesehatan ()

BolaStylo.com - Ternyata telur bisa menyebabkan masalah kesehatan jika dikonsumsi bersamaan dengan beberapa makanan dan minuman.

Telur adalah salah satu makanan bergizi yang mudah ditemukan dan dimasak dalam kehidupan sehari-hari.

Telur sendiri dipercaya menyehatkan karena memiliki kandungan protein, mineral, kolin, 13 vitamin esensial, dan zat gizi yang dibutuhkan tubuh.

Dengan kandungan gizi tersebut, telur menjadi salah satu makanan yang kerap dikonsumsi saat seseorang menjalani diet sehat.

Baca Juga: Kesaksian Nia Ramadhani Buktikan Ajaibnya Diet Telur, Turun 28kg Loh!

Selain itu, mengonsumsi telur juga berfungsi untuk meningkatkan nutrisi choline, zat gizi esensial yang berhubungan dengan memori, fungsi jantung, hati, dan perkembangan otak.

Namun demikian, telur ternyata tidak bisa dikonsumsi secara sembarangan bersamaan dengan sejumlah makanan dan minuman.

Sebab, hal itu akan mendatangkan masalah kesehatan bagi kita.

Baca Juga: Meski Kaya Manfaat & Jadi Obat Kuat, Telur Bebek Bisa Mengancam Nyawa!

Dikutip dari Grid Health, berikut 5 masalah kesehatan yang bisa timbul karena mengonsumsi telur bebarengan dengan makanan dan minuman tertentu.

1. Daging olahan

Daging olahan, seperti daging asap, kornet, hingga sosis memang paling nikmat ketka dimakan bersama telur.

Namun, kombinasi yang satu ini sangat tinggi lemak dan protein.

Memang awalnya perpaduan telur dan daging olahan bisa memberikan tambahan energi.

Akan tetapi setelah itu energi bakalan menghilang dengan cepat, menyebabkan kita jadi gampang lelah, ngantuk, dan sulit fokus.

Baca Juga: Tak Kalah dari Kuning Telur, Ampas Kopi Sachet Ampuh Tebalkan Alis Secara Alami!

2. Buah

Ada buah-buahan tertentu yang sebaiknya tidak dimakan dengan telur, seperti melon, apel, anggur, hingga pir.

Alasannya karena ternyata telur dan buah tersebut punya waktu yang berbeda saat dicerna tubuh.

Buah bisa dicerna kurang lebih 15 menit setelah dikonsumi, sedangkan telur bisa dicerna tubuh sangat lama.

Kalau sudah begini, kita berpitensi dapat mengalami masalah pencernaan.

Baca Juga: Jangan Khawatir Kolesterol, Rutin Makan Telur Bisa Justru Bawa Perubahan Luar Biasa

3. Kentang

Kentang dan telur memang jadi pasangan yang nikmat kalau kita tahu cara memasaknya dengan baik.

Namun, mineral yang ada pada kentang bisa mencegah penyerapan zat besi dan kalsium yang ada pada telur.

4. Teh

Rupanya makan telur dan kemudian minum teh diwaktu yang bersamaan sangat tidak disarankan.

Pasalnya kombinasi yang satu ini bisa membuat kita jadi sembelit.

Bahkan berdasarkan studi dari Journal of Nutrition, protein dari telur bakalan kesulitan kita serap dalam tubuh karena kandungan polifenol dalam teh.

Baca Juga: Bukan Ceplok Atau Dadar, Olahan Telur Ini Justru Paling Menyehatkan

5. Susu dan susu kedelai

Selain rasanya jadi tidak enak, perpaduan antara telur dan susu apapun ternyata juga bisa mengurangi penyerapan protein ke dalam tubuh kita.

Pastikan juga untuk tidak makan telur setengah matang atau mentah dengan susu, karena bisa menyebabkan masalah pencernaan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Grid Health
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan