Tunggal Putri Indonesia Ini Punya Rekor Mentereng Lawan Ratu Bulu Tangkis

Eko Isdiyanto Kamis, 4 Maret 2021 | 10:00 WIB
Carolina Marin (kiri) dan Tai Tzu Ying ketika bertemu dalam final turnamen bulu tangkis China Open 2019 di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, 22 September 2019. (TWITTER.COM/THEFIELD_IN)

Prestasi terbesar Lindaweni adalah memenangi medali perunggu Kejuaraan Dunia 2015, dengan catatan hingga saat ini belum ada lagi tunggal putri yang menyamainya.

Tak sampai disitu, Lindaweni juga memiliki catatan mentereng saat melawan Ratu bulu tangkis dunia, Tai Tzu Ying asal Taiwan.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Satu-satunya Tunggal Putri Hanya Bertahan 33 Menit

Pebulu tangkis putri Indonesia, Lindaweni Fanetri, mendapat arahan dari pelatih saat berlaga di Indo

Dari tiga pertemuan yang sudah dilalui, Tai Tzu Ying hanya mampu meraih satu kemenangan, sementara dua laga lainnya berakhir kekalahan.

Pertemuan pertama keduanya terjadi di Taiwan Open 2012, kala itu wakil tuan rumah sukses meraih kemenangan lewat rubber game dengan skor ketat 19-21, 22-20, 20-22.

Setelahnya Lindaweni gantian menjadi tuan rumah, tepatnya di Indonesia Open 2015, ia sukses meraih kemenangan straight game 21-18, 22-20.

Kegananasan Lindaweni berlanjut di BWF World Championship 2015 yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Indonesia.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Anak Asuh Coach Naga Api Lolos Babak Kedua, Ganda Putra Malaysia Gagal Buktikan Kata-katanya



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan