Ronaldo Jadi Kambing Hitam Kegagalan Juventus? Fernandes yang Membalas

Reno Kusdaroji Jumat, 12 Maret 2021 | 15:30 WIB
Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes ketika membela timnas Portugal (https://twitter.com/TeamCRonaldo)

Mantan pelatih Juventus, Fabio Capello menyalahkan Cristiano Ronaldo yang gagal mencetak gol dalam kedua leg 16 besar Liga Champions melawan Porto.

Belum lagi mantan Presiden Juventus, Giocanni Cobolli Gigle yang menyayangkan Si Nyonya Tua menghabiskan 100 juta euro untuk merekrut Ronaldo pada 2018 silam.

Padahal, Ronaldo ditargetkan mampu membantu Juventus menjuarai Liga Champions, trofi yang paling mereka idam-idamkan.

Bagi Bruno Fernandes, tak adil bagi Ronaldo menjadi kambing hitam atas kegagalan tim.

Baca Juga: Dukung AHY, Martunis Putra Ronaldo: Ketum Partai Demokrat yang Sah, No Abal-abal!

Menurut Fernandes, kekalahan sebuah tim merupakan tanggung jawab semua orang dan bukan perseorangan saja.

"Cristiano salah satu yang terhebat dalam sejarah sepak bola," kata Fernandes dikutip BolaStylo dari La Gazzetta dello Sport usai laga Man United vs AC Milan.

"Mentalitasnya menginspirasi mereka yang berlatih olahraga ini, selama ini dia telah menang banyak, tapi tentu tidak ada yang bisa menang sendirian.

"Saya paham kehadirannya di Juv mencpitakan ekspektasi sangat besar untuk menjuarai Liga Champions, tapi saat tim kalah, itu karena seluruh skuat, bukan satu pemain.

Baca Juga: Juventus Vs Porto - Cristiano Ronaldo Panggul Beban Berat Bianconeri



Source : La Gazetta dello Sport
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan