BolaStylo.com - Para petinggi Barcelona dikabarkan mengadakan rapat mendadak usai terbantai lagi oleh Bayern Muenchen di babak penyisihan grup Liga Champions 2021-2022.
Tersulut emosi setelah Barcelona menelan kekalahan dari Bayern Muenchen dengan skor 0-3 membuat petinggi klub mengadakan rapat mendadak.
Apalagi kekalahan memalukan itu dialami Barcelona di markasnya sendiri, Stadion Camp Nou sehingga membuat petinggi klub geram ingin tahu penyebabnya.
Dilansir BolaStylo.com dari Marca, para eksekutif Barcelona mengadakan rapat dadakan itu hingga Rabu (15/9/2021) dinihari waktu setempat.
Menurut laporan yang sama, pertemuan itu dihadiri Joan Laporta selaku presiden klub, wakil presiden, Rafa Yuste dan Mateu ALemany (CEO).
Baca Juga: Jelang Piala Sudirman 2021, PBSI Beri Pembekalan untuk Para Atlet
Ketiganya dilaporkan terlihat secara bersamaan meninggalkan Camp Nou pada pukul dua pagi setelah pertemuan dadakan itu digelar.
Laporan lain yang diwartakan Barca Blaugranes menyebut jika pertemuan itu perlu dilakukan meskipun para petinggi klub telah menaruh kepercayaan pada Ronald Koeman.
Kekalahan dari Bayern Muenchen menjadi yang pertama bagi Barcelona di musim ini dari empat laga yang dijalani di semua kompetisi.
Ronald Koeman sudah memberi dua kemenangan dan satu hasil imbang di La Liga, namun kekalahan di Liga Champions sangat menamparnya.
Baca Juga: Begini Sikap N'Golo Kante saat Bertemu Muslim Ahmadiyah di Inggris
Pelatih asal Belanda itu masih optimis dengan skuat yang dimilikinya, seiring kepergian Lionel Messi yang bergabung dengan Paris Saint-Germain.
Raihan tujuh poin membuat Barcelona bertengger di peringkat tujuh klasemen sementara dengan raihan tujuh poin.
Sementara Barca menghuni dasar klasemen Grup E Liga Champions 2021-2022 setelah kekalahan dari Bayern Muenchen.
Disaat kedua klub lain, Benfica dan Dynamo Kyiv berbagi angka setelah bermain imbang di babak penyisihan grup.
Baca Juga: Tentukan Sikap! Borneo FC Ingin Bawa Kasus Mario Gomez ke FIFA
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |