BolaStylo.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menanggapi fenomena pelatih asal Korea Selatan di beberapa negara Asia Tenggara.Shin Tae-yong merupakan pelatih kebangsaan Korea yang kini sedang mengemban tugas sebagai juru taktik Timnas Indonesia.Sejak kedatangannya ke Indonesia, berbagai pernyataan serius mengenai pelatih asal Korea pun berbebara.Terutama statusnya sebagai orang Asia apakah mampu membawa skuad Garuda terbang tinggi.
Baca Juga: Dengar Raja Bulu Tangkis Malaysia Dihukum BAM, Menpora Malaysia Naik Pitam!
Beruntung, tugas paling berat Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 tidak terlalu mengecewakan.T
Terbukti, Shin Tae-yong dan kolega mampu membawa Evan Dimas dkk keluar sebagai runner-up Piala AFF 2020.
Sejatinya tim asal Asia Tenggara lainnya seperti Vietnam sudah lebih dulu meminang pelatih Korea, Park Hang-seo.Kegemilangan Park Hang-seo bersama Vietnam terbukti benar adanya, kala pasukan Nguyen menjadi satu-satunya tim ASEAN yang mampu tembus putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Baca Juga: Malaysia Beberkan Alasan Memilih Pelatih Korea, Contek Gaya Indonesia & Vietnam?
Sayang, diputaran ketiga itu Vietnam tak mampu berbicara lebih banyak usai menjadi juru kunci grup.Meski demikia, dampak pelatih asal Korea itu benar-benar sangat dirasakan para pesepak bola.Bahkan kini, Malaysia menunjuk seorang pelatih asal Korea bernama Kim Pan-gon.Tidak ada yang mengira, fenomena pelatih asal Korea dapat menjamur di kawasan Asia Tenggara.
Baca Juga: Terungkap! Ini Alasan Timnas Putri Indonesia Bisa Kalah Telak dari Australia
Terkait fenomena tersebut, Shin Tae-yong pun angkat bicara.Shin menganggap karakter khas orang Korea Selatan akan tertanam dalam diri pemain-pemain ASEAN, khsusunya di Vietnam, Indonesia, dan Malaysia."Tampaknya, ketekunan dan keberanian yang unik dari orang Korea akan melebur ke pemain Asia Tenggara," ucap Shin sebagaimana dilansir dari Kompas.comMenunjuk orang Korea sebagai salah satu pelatih tim bukan langkah yang salah.
Baca Juga: Masalah Cristiano Ronaldo Lempar Jaket Saat Diganti, Ralf Rangnick Tak Peduli
Apalagi terkait pengalaman si pelatih itu sendiri, seperti Shin Tae-yong yang sempat membawa Korea Selatan menembus Piala Dunia 2018 lalu.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Eko Isdiyanto |