Bawa-bawa Nama Indonesia, Ganda Putra Malaysia Murka pada BWF Soal Undian German Open 2022

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 17 Februari 2022 | 16:00 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, pada Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Selasa (23/11/2021). (HUMAS PP PBSI)

BolaStylo.com - Ganda putra Malaysia, Aaron Chia tampak murka dan mengkritik pedas hasil undian German Open 2022 yang diundi BWF.

Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) kembali menerima kritik pedas dari salah satu pebulu tangkis top dunia.

Kali ini, ganda putra Malaysia, Aaron Chia tampak mengungkap kritik pedasnya pada BWF terkait masalah undian pertandingan di turnamen German Open 2022.

Dalam kompetisi yang akan dihelat pada 8-13 Maret 2022 itu, Aaron mengeluhkan drawing yang membuatnya terus diadu dengan rekan senegarnya sendiri.

Berdasarkan drawing German Open 2022 yang sudah dirilis pasangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik memang harus perang saudara sejak babak pertama.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2022 - Sempat Ditikung Korea, Indonesia Akhirnya Menang Dramatis!

Di babak pertama, Aaron/Soh dijadwalkan bertemu dengan wakil Malaysia lainnya, Goh V Shem/Low Juan Shen.

Jika menang di babak pertama, mereka akan kembali berpeluang bertemu dengan pasangan Malaysia lainnya, Nur Izzuddin Rumsani/Goh Sze Fei atau Man Wei Chong/Kai Wun Tee di babak kedua.

Bergantung pada siapa yang memenangi partai pertama diantara Nur Goh atau Man/Kai.

Tak cuma di dua babak awal, mereka juga berpeluang bertemu rekan sesama wakil Malaysia lainnya, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi di babak perempat final.



Source : Bharian.com.my
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan