Wasit Liga 1 Bermasalah, Pelatih PSM & Persebaya Protes Minta PSSI Lakukan Hal Ini

Reno Kusdaroji Selasa, 16 Agustus 2022 | 15:00 WIB
Kolase wasit Mansyur dan pemain Persebaya Surabaya. (dok-surabaya.tribunnews.com)

Baca Juga: Gara-gara Ulah Suporter, Arema FC Kena Getahnya, Uang 100 Juta Lebih Melayang

Selain itu, ada juga sejumlah keputusan tidak tepat yang diberikan dalam laga tersebut.

"Saya tidak mengatakan wasit di Indonesia jelek, semua orang bisa membuat kesalahan tapi jika terlalu sering itu tidak bagus," jelasnya.

Kinerja wasit membuatnya resah, apalagi jika mengingat Indonesia memiliki potensi yang sangat besar dalam bidang sepak bola.

Di mana hal itu terbukti dari tingginya antusiasme masyarakat Indonesia yang datang ke stadion dan keberadaan kelompok pendukung fanatik.

Bernardo Tavares mengharuskan masalah wasit ini segera dibenahi.

Salah satu caranya ialah untuk mengadakan sistem VAR (video assisten referee).

Melalui VAR, wasit bisa menganalisis kejadian dengan lebih detail, sehingga bisa mengambil keputusan.

"Hal yang bisa ditingkatkan dari segi perangkat wasit, untuk perangkat yang memimpin pertandingan adalah dengan menambahkan VAR dalam pertandingan di Indonesia.

"Ini sangat membantu karena semua bisa melihat jelas di video saat kita menggunakan VAR.

Baca Juga: Link Live Streaming RANS Nusantara FC Vs PSM Makassar Liga 1 2022

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Kompas.com,antaranews.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan