Tak Pantas Latih Messi! El Clasico Buktikan Xavi Pelatih Terburuk di Barcelona

Reno Kusdaroji Senin, 17 Oktober 2022 | 15:00 WIB
Kekalahan El Clasico pada Minggu (16/10/2022) membuat Xavi Hernandez menjadi pelatih terburuk Barcelona sepanjang masa. (TWITTER.COM/THEFOOTBALLIND)

Baca Juga: Di Balik Permainan Buruk Barca di El Clasico, Ada Peran Kutukan Drake Ikut Bermain! Sampai Rugi Miliaran Rupiah

Perbandingan rekor pelatih Barcelona sebelumnya dengan Xavi Hernandez:

Mantan gelandang tersebut memiliki rekor 28 kali menang, 11 kali seri, dan 11 kali kalah.

Rekor Xavi mirip dengan Frank Rijkaard, mantan pemain Belanda yang melatih Barcelona selama Juli 2003 sampai Mei 2008.

Frank Rijkaard memulai waktunya melatih Barca dengan jumlah kemenangan yang sama dengan Xavi.

Namun, ia lebih baik dari Xavi karena berhasil meraih satu kali imbang lebih banyak, 28 menang, 12 seri dan 10 kalah dari 50 pertandingan.

Luis Enrique, di sisi lain, adalah orang yang memiliki awal paling menjanjikan sebagai pelatih Blaurgana.

Luis Enrique meraih 42 kemenangan, 3 imbang, dan hanya lima kalah.

Selain itu masih ada nama-nama lain seperti Pep Guardiola, Tata Martino, Tito Vilanova, Ernesto Valverde, dan Ronald Koeman.

Dalam 50 pertandingan pertama mereka, bos Man City dan pelatih Argentina itu meraih 37 kemenangan, delapan seri, dan lima kekalahan.



Source : Marca.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan