Viktor Axelsen Akui Beruntung Juara Malaysia Open 2023 Karena 2 Hal!

Reno Kusdaroji Senin, 16 Januari 2023 | 10:00 WIB
Selebrasi pemain tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen usai menjuarai Malaysia Open 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia pada hari Minggu (15/1/2023) (BWF Badminton)

"Juga tidak mengherankan jika Kodai sedikit lelah, waktunya di lapangan lebih dari dua kali lipat waktu saya," jelasnya.

Kodai Naraoka menapaki perjalanan yang terbilang sangat terjal untuk mencapai final Malaysia Open 2023.

Bagaimana tidak? Sejak mengalahkan Lee Zii Jia di babak pertama sampai Kunvalut Vitidsarn (Thailand) di semifinal, semua dilalui Naraoka secara rubber game (tiga set).

Semua itu dilaluinya lewat pertandingan yang berlangsung lebih dari satu jam.

Setelah mengalahkan Lee Zii Jia, Kodai Naraoka menang atas wakil tuan rumah lainnya, Ng Tze Yong di babak kedua dengan skor 15-21, 21-19, 21-15 dalam 1 jam 32 menit.

Kemudian di perempat final, tunggal putra Jepang itu mengalahkan wakil India, Prannoy HS dengan skor 21-16, 19-21, 21-10 dalam 1 jam 24 menit.

Pada semifinal, Naraoka melakoni pertandingan selama 1 jam 53 menit melawan Vitidsarn dengan skor 21-17, 19-21, 21-17.

Sementara di sisi lain, Axelsen melakoni pertandingan dengan rata-rata menit bermain tak mencapai satu jam lamanya.

Bahkan di babak kedua, ia lolos tanpa keringat setelah mendapat walkover dari lawannya, Liew Daren (Malaysia) yang mundur dari turnamen.

Baca Juga: Fajar/Rian Ukir Rekor Fantastis Usai Juara Malaysia Open 2023, Minions & The Daddies Kalah Jauh!



Source : bwfworldtour.bwfbadminton.com,BWF Badminton
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan