BolaStylo.com - Setelah sebelumnya dipecat dari Arsenal Fan TV karena rasisme terhadap Son Heung-min, komentator Claude Callegari akhirnya meminta maaf.
Berawal ketika Son Heung-min ditarik keluar di akhir babak kedua laga Tottenham Hotspur melawan Arsenal pada pekan ke-35 Liga Inggris 2019-2020, Minggu (12/7/2020).
Son Heung-min digantikan Erik Lamela pada akhir babak kedua, pada saat Tottenham Hotspur unggul atas Arsenal dengan skor 2-1.
Melalui siaran Arsenal TV, Claude Callegari melontarkan ucapan tak pantas berbau rasis terhadap pemain asal Korea Selatan itu.
Callegari mengatakan 'DVD akhirnya keluar' tepat di saat Son Heung-min berjalan keluar lapangan pertandingan.
Baca Juga: Komentar Menohok Juergen Klopp Usai Liverpool Dipecundangi Arsenal
AFTV commenter Claude Callegari on leave for racist remark against Son Heung Minhttps://t.co/Fe8JkruEkA pic.twitter.com/OzGqXFP3Qy
— HopClear (@HopClear) July 15, 2020
Hal itu merupakan suatu penghinaan terhadap orang-oran Asia yang dilabeli sebagai seseorang yang menjual DVD.
Dilansir BolaStylo.com dari The Sun, melalui sebuah tulisan yang diunggah pada akun media sosial pribadi, Callegari melontarkan permintaan maaf.
Source | : | thesun.co.uk |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR