BolaStylo.com - Eks rekan Marcus Fernaldi, Agripinna Prima Rahmanto Putra mengklarifikasi dan menjelaskan apa yang sebenarnya terjadi terkait kasusnya.
Nama Agripinna Prima Rahmanto Putera ikut terseret dalam kasus match fixing atau pengaturan skor yang terjadi beberapa tahun terakhir.
Agripinna masuk dalam 8 nama yang dianggp BWF ikut terlibat dalam kasus pengaturan skor.
Mantan rekan Marcus tersebut bahkan sudah dijatuhi hukuman skors enam tahun dari kegiatan terkait bulu tangkis dan juga denda senilai 3000 dolar AS.
Dilansir dari BolaSport.com, BWF menganggap Agripinna melanggar aturan 3.219 karena tidak melapor kepada BWF saat ditawari oleh Hendra Tandjaya untuk mengatur hasil pertandingan ganda putra pada Vietnam Open 2017 silam.
Hendra menawarkan sejumlah uang agar Agripinna mengalah, karena itulah BWF kemudian menyatakan pebulu tangkis Indonesia itu bersalah.
Ia dianggap terlibat dalam taruhan pertandingan bulu tangkis untuk periode substansi.
Terkait tuduhan tersebut, Agripinna mengklarifikasi jika dia tidak ada dalam posisi bersalah.
Agripinna mengakui jika dia memang ditawari sejumlah uang agar mengalah, tapi dia menolak semua tawaran itu.
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR