BolaStylo.com - Gelandang Persib Bandung, Dedi Kusnandar berpeluang main melawan Persija Jakarta pada final Piala Menpora 2021 usai menjadi tumbal kemenangan timnya.
Dedi Kusnandar sempat menjadi "tumbal" kemenangan Persib Bandung pada leg kedua semifinal Piala Menpora 2021 melawan PS Sleman.
Seperti diketahui, pria yang akrab di sapa Dado ini terkapar di lapangan pada menit ke-36 setelah beberapa kali berbenturan dengan pemain PS Sleman.
Dedi Kusnandar pun digantikan oleh Farshad Nooe dan segera ditandu ke luar lapangan supaya bisa dilarikan ke rumah sakit karena tak kunjung siuman.
Meski Persib lolos ke semifinal, mereka harus 'menumbalkan' salah satu pemain pilar mereka.
Kondisi ini sempat mengkhawatirkan Persib Bandung dan pelatihnya, Robert Rene Alberts.
Mengingat, Dedi Kusnandar merupakan gelandang bertahan andalan yang selalu Robert Rene Alberts mainkan sepanjang Piala Menpora kali ini.
Baca Juga: Persib Dihampiri Kabar Buruk Jelang Final, Robert Alberts Harap-harap Cemas
Source | : | kompas,BolaSport.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR