Alasan Scholes Senang Melihat Perekrutan Buruk Man United Berubah

Reno Kusdaroji Kamis, 6 Agustus 2020 | 14:28 WIB
Legenda Manchester United, Paul Scholes. (TWITTER.COM/SKYSPORTSNEWS)

BolaStylo.com - Legenda Manchester United, Paul Shcoles mengakui bahagia melihat salah satu perekrutan 'buruk' yang dipinjamkan ke Inter Milan, Alexis Sanchez berubah.

Paul Scholes dengan terbuka mengakui dirinya bahagia dengan apa yang didapatkan pemain bintang sekelas Alexis Sanchez di Inter Milan.

Seperti yang diketahui, Alexis Sanchez kembali menunjukan kualitasnya sebagai seorang pemain bintang dalam masa peminjamannya di Inter Milan musim ini.

Penampilan Alexis Sanchez bersama Inter Milan seakan berbanding terbalik ketika dirinya pindah dari Arsenal ke Manchester United.

Kini, Inter Milan akan segera meresmikan Sanchez sebagai pemain mereka secara permanen dengan status free transfer atau gratis.

Meskipun tidak senang melihat Sanchez bermain buruk bersama Man United, Scholes merasa pindah ke Inter Milan adalah yang terbaik bagi sang pemain maupun Setan Merah.

Bagi Scholes, Sanchez datang ke Man United pada waktu yang tidak tepat, dan dirinya adalah bagian dari perekrutan yang 'buruk'.

Baca Juga: Ingin Willian dengan Gaji Selangit, Arsenal Lakukan PHK Besar-besaran

Bahkan, Scholes secara terang-terangan mengklaim lebih cepat bagi Sanchez pergi maka akan lebih baik bagi sang pemain itu sendiri.

"Semakin cepat mereka menyingkirkannya maka akan semakin baik," kata Scholes dilansir BolaStylo.com dari BT Sports.

"Ketika Sir Alex (Ferguson) pergi, itu hanya bagian dari empat sampai lima tahun dimana kutukan perekrutan yang sangat buruk menghantui tim ini.

Baca Juga: Tak Dianggap Barcelona, Chelsea Siap Rekrut Talenta Muda Ini dengan Gratis

"Dan dia (Alexis Sanchez) menjadi bagian dari perekrutan buruk Man United.

"Dia terlihat sangat bagus di Arsenal dan Barcelona, tapi untuk beberapa alasan di Man United itu tidak berhasil," pungkasnya.

Lebih lanjut, Scholes mengakui Man United telah memiliki rencana perekrutan yang lebih baik dengan kehadiran sang manajer, Ole Gunnar Solskjaer.

Kedatangan pemain seperti Bruno Fernandes, Harry Maguire, Aaron Wan-Bissaka dll adalah bukti perubahan dibawa oleh Solskjaer saat ini.

Baca Juga: Liga Champions - Bale Ditinggal, Zidane Bawa 24 Pemain Real Madrid Ini ke Markas Manchester City

"Saya hanya bersyukur Ole datang ke Man United dan perekrutannya tampak benar berjalan ke arah yang tepat.

"Mudah-mudahan mereka tidak akan membuat kesalahan seperti perekrutan Sanchez atau yang lainnya yang dilakukan selama empat atau lima tahun terakhir," imbuhnya.

 



Source : Dailymail.co.uk,Btsport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan