Ujian Portugal Hadapi Uruguay, Sang Pelatih Legowo Timnya Berbuat Apa Saja

Sumakwan Wikie Riaja Senin, 28 November 2022 | 13:30 WIB
Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes dalam duel Piala Dunia 2022 antara timnas Portugal vs Ghana di Stadion 974 (24/11/2022). (PATRICIA DE MELO MOREIRA/AFP)

BOLASTYLO.COM - Pelatih Timnas Portugal, Fernando Santos membebaskan anak didiknya untuk berbuat apa saja di laga kedua Piala Dunia 2022 melawan Uruguay.

Timnas Portugal akan kembali bertarung di laga kedua penyisihan grup menghadapi Uruguay pada Selasa (29/11/2022) pukul 02.00 WIB.

Pertandingan yang digelar di di Lusail Stadium, Qatar itu nampaknya sedikit berbeda untuk Timnas Portugal.

Di mana sang pelatih Fernando Santos mengaku akan membebaskan anak didiknya melakukan apa saja saat berhadapan denganh Uruguay nanti.

Baca Juga: Di Tengah Insiden Kericuhan Suporter Belgia, Eden Hazard Tak Kuasa Menahan Kekecewaan

Meski demikian, Fernando Santos berharap para pemain Portugal tetap mematuhi pertaruran di lapangan.

"Mereka tahu apa yang dituntut dari permainan, mereka bebas bermain selama peraturan dipatuhi," kata Santos dilansir dari O Jogo.

Fernando Santos menilai bahwa Portugal harus bertahan dengan baik dan jeli melihat peluang untuk menyerang di laga nanti.

"Kami harus bertahan dengan baik dan mendapatkan momen untuk menyerang.Kami mulai melakukan hal-hal yang lebih tinggi dalam aspek itu," ujarnya.

Baca Juga: Piala Dunia 2022 - Jelang Kontra Swiss, Pelatih Brasil Pede 2 Pemain Ini Bakal Kembali



Source : O Jogo
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan