"Kami sangat menyayangkan jika nanti fakta persidangan itu tidak diproses lebih lanjut oleh KPK," ucap La Ode Umar Bunto.
"Artinya berdasarkan kesaksiannya sendiri di bawah sumpah, Imam Nahrawi tidak pernah memerintahkan Taufik Hidayat untuk menjadi perantara dalam urusan uang haram apapun," imbuhnya.
Baca Juga: Dikecam Legenda Manchester United, David de Gea Dilindungi Solskjaer!
Sementara itu, La Ode Umar Bunto juga menyesalkan sikap Taufik yang justru lebih banyak bersuara tentang kasus tersebut di luar persidangan.
Ia menyebut Taufik tidak pantas berbicara mengenai hal itu kecuali kepada pihak yang bersangkutan.
Seperti salah satunya ketika Taufik menjadi bintang tamu dalam video channel Youtube pribadi Deddy Corbuzier.
Dalam momen ini, Taufik membantah menerima uang dan mengaku hanya menjadi kurir tanpa mengetahu maksud dan tujuannya.
Baca Juga: Kasus Suap, Imam Nahrawi: Seharusnya Taufik Hidayat Juga Menjadi Tersangka!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR