Hal itu karena kandungan triptofan, theobromine dan phenylethylalaine yang terkandung di dalamnya.
Triptofan merupakan asam amino yang digunakan oyak untuk memproduksi serotonin.
Sedangkan theobromine adalah stimulan yang bisa membantu meningkatkan suasana hati.
Di sisi lain, phenylethylalanine merupakan asam amino yang digunakan tubuh untuk memproduksi dopamin.
Makanan fermentasi
Makanan dan minuman fermentasi seperti kimchi, kombucah hingga yogurt tak hanya membantu menjaga kesehatan usus tapi juga berdampak pada suasana hati manusia.
Menurut sebuah tinjauan ilmiah yang dipublikasikan di c&en 2019 lalu, makanan fermentasi bisa membantu meningkatkan suasana hati karena mengaktifkan serotonin.
Pasalnya, hormon satu ini 90 persen dirpoduksi tubuh dari sel-sel usu.
Sehingga, makanan yang baik untuk usus juga bisa membantu mengaktifkan hormon satu ini.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |